

Tarakan - Pada tanggal 23 Januari 2025 pukul 19.30 WITA, bertempat di Ruang Sidang 3 Pengadilan Negeri Tarakan, Ketua Pengadilan Negeri Tarakan Bapak Damenta Alexander, S.H., M.Hum. beserta para Hakim, Panitera, Panitera Muda, Panitera Pengganti, Jurusita Pengganti, dan Staf Kepaniteraan Pengadilan Negeri Tarakan mengikuti Kegiatan Sosialisasi Pembaruan Aplikasi SIPP Tingkat Pertama versi 5.6.5 dan Aplikasi e-BERPADU versi 4.0.0 yang diadakan oleh Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung Republik Indonesia. (bes)