

Tarakan - Pada tanggal 24 Maret 2025 pukul 09.30 WITA, bertempat di Ruang Sidang 3 Pengadilan Negeri Tarakan, Ketua Pengadilan Negeri Tarakan dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Tarakan mengikuti Rapat Koordinasi Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi serta Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri di Lingkungan Peradilan Umum yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung Republik Indonesia.
Kegiatan Rapat Koordinasi ini sesuai surat undangan dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum Nomor 67/DJU/UND.DL1.10/III/2025 tanggal 21 Maret 2025 perihal Undangan Rapat Koordinasi dan diikuti oleh 416 Satker seluruh Indonesia. (bes)